Tuesday, March 1, 2016

Istilah-istilah Dalam Kartu Kredit

Pinjaman Medan - Bagi kalian yang ingin ngajukan Kartu Kredit, ada baiknya jika kalian mengetahui Istilah-istilah Dalam Kartu Kredit. Berikut ini adalah Istilah-istilah Dalam Kartu Kredit.
 

Airmiles disebut juga poin frequent flyer. Airmiles adalah poin reward yang dikonversikan menjadi mileage yang dapat ditukarkan menjadi tiket pesawat, akses di fasilitas bandara, serta berbagai diskon dan penawaran lainnya untuk akomodasi tur dan wisata.

Disebut juga sebagai biaya kepesertaan, biaya ini dikenakan kepada pemilik kartu kredit untuk tujuan pengelolaan akun kartu kredit.

Disebut juga sebagai tingkat suku bunga tahunan. APR adalah tingkat suku bunga tahunan yang dikenakan terhadap jumlah tagihan terhutang.

Beberapa penyedia kartu kredit memungkinkan pengguna kartu kredit untuk menarik uang tunai dari ATM. Jumlah uang tunai yang diambil akan mengurangi limit kredit Anda, atau mengurangi jumlah tabungan Anda (tergantung kebijakan masing-masing penyedia). Jumlah uang tunai yang bisa diambil dibatasi sampai jumlah tertentu.

Setiap kartu kredit memiliki batas maksimum nominal transaksi. Penyedia kartu kredit dapat menolak transaksi, atau mengenakan biaya apabila jumlah transaksi Anda pada bulan tersebut telah melebihi limit. Anda dapat mengurangi atau menambah limit kredit, dengan mengajukan permohonan ke pihak penyedia.

Skor kredit adalah angka yang menunjukan performa penggunaan kartu kredit Anda selama ini. Skor ini dikeluarkan oleh penyedia kartu kredit dan Bank Indonesia.

Penyedia pembayaran kartu kredit di Indonesia termasuk Visa, MasterCard, American Express dan UnionPay. Perusahaan tersebut menyediakan fasilitas pembayaran yang memungkinkan penyedia kartu kredit dan bank untuk mengadakan kerjasama dengan merchant. Penyedia pembayaran kartu kredit akan mengenakan biaya kepada penyedia kartu kredit atas jasa yang mereka berikan.

Sebuah fitur yang diterima oleh pemilik kartu kredit, yang memungkinkan mereka untuk mendapatkan uang kembali sejumlah nominal tertentu dari transaksi yang dilakukan dengan menggunakan kartu kredit.

Merupakan dokumentasi dari pembayaran tagihan kartu kredit dan jenis utang lainnya yang pernah Anda lakukan di masa lalu. Penyedia kartu kredit akan menggunakan informasi ini sebagai dasar untuk mengevaluasi profil resiko aplikan kartu kredit.

Penyedia kartu kredit memberikan fitur cicilan untuk pembelian barang selama periode waktu tertentu.

Disebut juga sebagai grace period. Pemegang kartu kredit tidak akan dikenakan biaya bunga selama periode hari tertentu (biasanya 20-59 hari). Setelah itu, apabila pemegang kartu kredit tidak membayar tagihannya secara penuh atau terlambat membayar tagihan, maka penyedia kartu kredit akan mengenakan bunga terhadap total tagihan yang belum lunas dibayar.

Seluruh tempat dimana Anda dapat membeli barang/jasa

Merupakan jumlah minimal dari tagihan kartu kredit bulanan Anda yang harus dibayarkan. Ketika Anda tidak melakukan pembayaran minimum sampai tenggat waktu yang ditentukan, maka pihak penyedia kartu kredit akan mengenakan denda keterlambatan yang akan ditagihkan pada bulan berikutnya.

Personal Identification Number atau PIN adalah kode yang memungkinkan Anda untuk melakukan transaksi dengan kartu kredit, seperti penarikan tunai melalui ATM.

Kebanyakan penyedia kartu kredit di Indonesia menawarkan program reward yang memungkinkan pemegang kartu kredit untuk mendapatkan poin, air miles atau pengembalian uang untuk setiap transaksi dengan menggunakan kartu kredit. Penyedia kartu kredit biasanya akan mengenakan Anda biaya apabila untuk mengikuti program ini.

Merupakan kode 4-digit setelah nomor kartu kredit Anda. Biasanya kode ini dicetak pada bagian strip tanda tangan di belakang kartu kredit Anda.


EmoticonEmoticon